Danramil 0602-13/Padarincang Perintahkan Babinsa Cek Mesin Pompa Bantuan Kementan

    Danramil 0602-13/Padarincang Perintahkan Babinsa Cek Mesin Pompa Bantuan Kementan

    Serang - Mendukung program Pemerintah Daerah di bidang peningkatan swasembada pangan, Komandan Koramil 0602-13/Padarincang Kodim 0602/Serang Letnan Dua (Letda) Inf I Made Sudarma mengerahkan Bintara Pembina Desa (Babinsa) melaksanakan pengecekan mesin pompa pertanian bantuan dari Kementrian Pertanian (Kementan) di wilayah Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Selasa (14/05/2024).


    Danramil 0602-13/Padarincang menjelaskan ada beberapa kelompok tani yang sudah menerima bantuan mesin pompa terhitung mulai tahun 2019 sampai dengan 2023 guna mengatasi permasalahan air di areal persawahan.


    "Setelah dilakukan pengecekan oleh Babinsa di lapangan ada 5 unit mesin pompa yang kondisinya masih layak pakai sehingga sesuai perintah dari Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Kolonel Inf Mulyo Junaidi pemanfaatan pompa diterima oleh kelompok tani harus dimaksimalkan dengan sebaik mungkin sebagai tindak lanjut hasil kerjasama Kementrian Pertanian (Kementan) dengan TNI-AD meningkatkan hasil panen melalui pelaksanaan pompanisasi, " jelas Danramil.


    Lebih lanjut, Letda Inf I Made mengungkapkan kelompok tani lainnya juga akan mendapatkan bantuan mesin pompa dari Kementrian Pertanian (Kementan) melalui Dinas Pertanian Kabupaten Serang, yang akan di dampingi langsung oleh Babinsa. 


    " Selain pendampingan pompanisasi Babinsa juga memastikan seluruh petani bisa mendapatkan pupuk subsidi dengan mudah. Melalui kerjasama bersama Dinas Pertanian, guna meningkatkan hasil panen menuju swasembada pangan nasional yang berkelanjutan, " jelasnya.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Serda Aryadi Babinsa Kodim 0602/Serang Bantu...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0602-04/Taktakan Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satbrimob Polda Banten Lakukan Patroli Skala Besar Gabungan TNI POLRI Power Of Hand Kapolda Dalam Rangka PAM Pilkada Serentak Tahun 2024
    Pastikan Pilkada Berjalan Aman dan Kondusif, Ratusan Personel Brimob Banten Lakukan Pengamanan
    Danramil 0602-12/Ciomas Bersama Kapolsek Dan Camat Monitoring Pelaksanaan Pilkada 2024  

    Ikuti Kami